Bogor | detikNews – Rudy Susmanto Ketua DPRD Kabupaten Bogor mengingatkan para perangkat Desa didaerahnya agar memanfaatkan dengan baik dana program Satu Miliar Satu Desa (Samisade).
“Saya ingatkan kepad Pemkab Bogor, dan para Perangkat Desa agar menggunakan anggaran ini dengan baik. Selesaikan penyerapannya dengan baik, sesuaikan dengan laporan pertanggungjawabannya, dan menjaga kualitas pekerjaan dilapangan”, ucap Rudy, Jumat,(20/01/23)
“Program bantuan keuangan infrastruktur Desa ini cukup baik dalam mengakselerasi pembangunan diwilayah, sehingga Badan Anggaran (Banggar) DPRD menyetujui Samisade kembali dianggarkan, bahkan nilainya meningkat di tahun 2023 ini”, terangnya.
Rudy menjelaskan, anggaran Samisade tahun ini senilai Rp.407 miliar, meningkat dari tahun lalu yang hanya senilai Rp.395 miliar. Ia juga meminta kepada semua pemerintah Desa untuk segera menyelesaikan penggunaan, serta memberikan pelaporan Samisade pada tahun 2022 lalu. Hal tersebut dilakukan agar dapat segera menggunakan Samisade 2023.
Politisi Gerindra itu menilai, semakin cepat anggaran diserap, maka pekerjaan dilapangan semakin cepat pula dapat dinikmati masyarakat.
“LPJ segera diselesaikan, kemudian masukkan Proposal Rencana Kerja (Renja) untuk tahun 2023. Pada intinya, kami di DPRD sudah menyetujui Samisade 2023. Semoga bisa digunakan dengan baik, dan pihak Kecamatan juga harus meningkatkan pengawasan, agar penggunaan anggaran sesuai dengan perencanaan”, ungkap Rudy.
Hingga 5 Desember 2022, 154 Desa telah mengajukan pencairan Samisade tahap II. Meski begitu, diketahui bahwa penyerapan Samisade 2022 tidak lebih dari 85 persen. (Tanto)